Cara Membuat Tabel pada HTML
MEMBUAT TABEL Setiap tabel minimal tersusun dari tiga tag dasar yaitu tag <TABLE> yang menandai sebuah tabel , tag <TR> yang membentuk baris dan tag <TD> yang membentuk kolom . Masing-masing tag tersebut harus memiliki tag penutup. <TABLE> <TR> <TD>kolom 1 dari baris 1</TD> </TR> </TABLE> Susunan tag-tag di atas memerintahkan kepada browser untuk menampilkan sebuah tabel yang terdiri dari satu baris dan satu kolom yang diisi dengan tulisan: kolom 1 dari baris 1 . kolom 1 dari baris 1 Mana tabelnya? Sesungguhnya, tabelnya ada, hanya saja tanpa bingkai (border). Ternyata, secara default , tabel menggunakan nilai border = 0 (nol) alias tanpa bingkai. Jadinya yang tampak hanya tulisan semata. Untuk membuat bingkai dari tabel tersebut, kita harus menyertakan atribut BORDER. <TABLE BORDER=1> <TR> <TD>kolom 1 dari baris 1</TD> ...